
Ketua Jalasenastri Korcab Pasmar 3 Ny. Desy Rudy Sulistyanto didampingi Wakil Ketua Korcab Pasmar 3 mengikuti upacara ziarah dan tabur bunga dalam rangka menyambut HUT Ke-76 Korps Marinir yang dipimpin oleh Komandan Pasmar 3 Brigjen TNI (Mar) Y. Rudy Sulistyanto, S.E., di Taman Makam Pahlawan Tri Jaya Sakti, Kota Sorong, Papua Barat. Selasa (09/11/2021).

Kegiatan tersebut diawali dengan melaksanakan penghormatan kepada arwah para pahlawan dan dilanjutkan dengan mengheningkan cipta yang dipimpin oleh Komandan Pasmar 3 selaku inspektur upacara pada upacara ziarah tersebut.
Ziarah dan tabur bunga merupakan momentum kita sebagai generasi penerus agar selalu menumbuhkan rasa kecintaan, patriotisme, nasionalisme dan semangat rela berkorban untuk mempertahankan dan meneruskan perjuangan para pendahulu dalam mempertahankan keutuhan wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
Disela-sela kegiatan Ketua Korcab Pasmar 3 mengatakan bahwa, kegiatan ini agar dijadikan contoh dan suri tauladan untuk memotivasi generasi penerus bangsa sebagaimana yang telah dicontohkan oleh para pendahulu kita tentang kegigihan dalam mempertahankan NKRI harus kita terapkan di kehidupan sehari-hari.
Turut hadir pada kegiatan tersebut para Asisten Danpasmar 3, Dankolak/Satlak Pasmar 3 dan para pengurus Jalasenastri Korps Marinir Korcab Pasmar 3.
(Pen/red)
Tinggalkan Balasan