
Paradigmaindonesia – Surabaya, 29 September 2021, Panglima Koarmada II Laksda TNI Dr. Iwan Isnurwanto, S.H.,M.A.P.,M.Tr (Han)., didampingi Pejabat Utama Koarmada II menerima kunjungan Ketua Panitia Reuni Alumni Akabri 1976, Laksdya TNI (Purn) Gunadi, MDA beserta anggota alumni lainnya di Ruang VIP Gedung Nala Koarmada II,

Mendapat sambutan hangat dari Pangkoarmada II, Laksdya (Purn) Gunadi,MDA menghaturkan terima kasih sembari menyampaikan maksud dan tujuan kunjungan mereka yakni untuk menjalin silaturahmi. serta meminta izin kepada Laksda Iwan untuk melaksanakan Reuni Alumni Akabri 1976 di Koarmada II. Rencananya dalam waktu dekat alumni Akakbri 1976 akan bernostalgia mengenang masa-masa waktu berdinas dulu, dan salah satunya di Koarmada II.
Menanggapi rencana tersebut, Laksda Iwan mengucapkan terima kasih sekaligus bangga atas kunjungan dan kepercayaan para Alumni Akabri 1976 untuk menggelar reuni mereka di Markas Koarmada II. Untuk itu orang nomor satu di jajaran Koarmada II ini, akan menyiapkan Sang Legendaris KRI Dewa Ruci sebagai tempat pelaksanaan reuni senior-senior Akabri 1976.
Laksda Iwan pun berharap jalinan silaturahmi antar senior dan junior antara dirinya dan para alumni Akabri 1976 dapat terus terjalin dengan harmonis. Menandai kunjungan tersebut, Laksda Iwan memberikan cenderamata kepada Laksdya (Purn) Gunadi, dan dilanjutkan foto bersama. Kegiatan pun berlangsung denagn menerapkan protokol kesehatan yang ketat untuk mencegah meluasnya kembali penularan Covid-19.
Tampak hadir dari para alumni Akabri 1976 yakni Mayjen TNI (Purn) Djunaidi Djahri, Laksda TNI (Purn) Didi Setiadi, Laksma TNI (Purn) FX. Eddy Santoso. Sementara dari pejabat utama Koarmada II, ikut hadir Kaskoarmada II, Ir dan Kapok Sahli Koarmada II.
(Pen/pen)
Tinggalkan Balasan