PRAJURIT KAKATUA RAJA SAKTI PASMAR 3 LAKSANAKAN GOTONG ROYONG BERSAMA WARGA BANGUN MASJID

by September 14, 2021

Paradigmaindonesia – Sorong (14/09/21), Pembangunan Masjid Nurul Huda di Kampung Rawasugi, Distrik Salawati, Kab. Sorong, Papua Barat dilaksanakan dengan gotong royong antara masyarakat dan anggota Marinir dalam hal ini prajurit Kakatua Raja Sakti Resimen Kavaleri 3 Marinir (Menkav 3 Mar). Senin (13/09/2021).

Letda Mar Dudung Ginanjar selaku Dankima Menkav 3 Marinir berharap agar kegiatan gotong royong antara TNI dengan masyarakat ini akan mempercepat realisasi masjid, sehingga dapat segera dimanfaatkan untuk beribadah.

Komandan Resimen Kavaleri 3 Marinir (Danmenkav 3 Mar) Letkol Mar Tommy Dwijanto, CTMP menjelaskan bahwa kegiatan tersebut merupakan bentuk kepedulian kepada masyarakat sekitar sekaligus upaya untuk menjalin silaturahmi dan kerjasama serta menggalang rasa kekeluargaan dan sikap saling membantu sesama warga.

“Kegiatan gotong royong bersama masyarakat ini merupakan bakti sosial Marinir sebagai perwujudan mengatasi kesulitan rakyat sekelilingnya,” ujarnya.

Semoga gotong royong yang dilaksanakan bersama dengan masyarakat bisa terus berlanjut dan berkesinambungan, sehingga dapat memberikan kontribusi positif terhadap masyarakat dan lingkungan sekitar dimana TNI berada.

(Pen/red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.