Surabaya,paradigmaindonesia.com – Sebanyak 64 personel Bintara, Tamtama dan Pegawai Negeri Sipil (PNS) Akademi Angkatan Laut (AAL) melaksanakan Laporan Korps Kenaikan Pangkat kala waktu 1 April 2020 yang digelar di Indoor Sport, Mako AAL, Bumimoro, Surabaya (6/4).
Komandan Detasemen Markas (Dandenma) Mako AAL, Letnan Kolonel Marinir Rajiman, S.E., M.Tr. Hanla menerima Laporan Koprs kenaikan pangkat 1 orang dari Pelda ke Letda (kehormatan), 50 orang Bintara, 8 orang Tamtama dan 5 orang PNS ini.
“Atas nama Gubernur Akademi Angkatan Laut, saya mengucapkan selamat atas kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi dari pangkat semula,” kata Dandenma mengawali sambutannya.
Menurut Dandenma AAL, kenaikan pangkat adalah suatu kehormatan yang patut disyukuri, karena kenaikan pangkat itu diberikan kepada setiap personel TNI yang mampu menunjukkan prestasi, dedikasi, loyalitas dan pengabdian yang tinggi dalam pelaksanaan tugasnya.
“Kenaikan pangkat seorang peraonel TNI AL bukanlah merupakan hadiah, melainkan kepercayaan dari pimpinan TNI, bangsa dan negara. Naik pangkat juga merupakan suatu amanah dari tuhan yang maha kuasa,” terangnya.
Kenaikan pangkat lanjutnya, juga merupakan kehormatan dan kepercayaan yang harus dipertanggungjawabkan secara moral, sehingga harus dijadikan motivasi sebagai pendorong semangat dan tekad untuk memberikan pengabdian yang terbaik bagi TNI/TNI AL, bangsa dan negara.
“Semakin tinggi pangkat yang disandang, semakin besar tanggung jawab yang kita emban, sehingga harus diimbangi dengan peningkatan kemampuan agar keberadaan kita berguna,” terangnya.(wan/yat/aal)
Tinggalkan Balasan