TNI AL Bagikan Paket Sembako Gratis Kepada Seluruh Prajurit

by Mei 10, 2021

Jakarta, paradigmaindonesia.com  – Dalam rangka bulan suci Ramadhan 1442 Hijriah/2021 Masehi, TNI Angkatan Laut bersama tiga bank pemerintah membagikan paket sembako gratis kepada seluruh personel di lingkungan TNI Angkatan Laut sebagai wujud kerja sama dan bentuk perhatian dari pimpinan TNI AL kepada seluruh prajurit TNI AL.

Penyerahan puluhan ribuan paket sembako tersebut diawali Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., secara simbolis di Mabesal Cilangkap Jakarta, Senin (10/5/2021), kemudian diikuti secara virtual oleh semua Kotama TNI AL seluruh Indonesia di markas masing-masing.

Sebagai bagian kegiatan tersebut, Panglima Komando Armada (Pangkoarmada) III, Laksamana Muda TNI Dadi Hartanto, M.Tr.(Han)., menyerahkan 1.041 paket sembako gratis kepada seluruh prajurit Koarmada III di Markas Panglima Jln. Yos Sudarso Katapop, Distrik Salawati, Sorong, Papua Barat. Pada kegiatan ini juga digelar bazar atau pasar murah untuk prajurit dan keluarga.

Kasal dalam sambutannya menekankan kepada para pimpinan Satker agar anggota yang sedang melaksanakan dinas luar, bertugas di pelosok ataupun yang sedang berlayar menyerahkan hak sembakonya kepada keluarganya agar pembagian sembako gratis ini tepat sasaran dan bermanfaat pada hari raya nanti.

Penyerahan paket sembako dan bazar di Koarmada III dihadiri Inspektur Koarmada III Laksma TNI Dr. Toto Dwijaya S, Kapok Sahli Pangkoarmada III Laksma TNI Hendri Suprianto, Pimpinan Cabang BNI Sorong Gunawan Wibisono, Pimpinan Cabang BRI yang diwakili Darwin Sitorus, dan segenap pejabat utama Koarmada III.(wan/krmda3)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.